Kembali pada 27 Januari, para pemeran dan kru serial drama Jumat-Sabtu baru MBC ‘Kokdu: Season of Deity‘ menghadiri konferensi pers sehubungan dengan pemutaran perdana produksi pada malam yang sama.
‘Kokdu: Season of Deitu’ sendiri adalah drama yang bercerita tentang dewa kematian, yang dikirim ke alam manusai setiap 99 tahun untuk menghukum umat manusia atas kejahatan mereka. Dia kemudian bertemu dengan seorang dokter dengan kekuatan aneh, seorang wanita bernama Han Kye Jeol . Drama ini dibintangi oleh Lim Soo Hyang, Kim Jung Hyun, Dasom, Ahn Woo Yeon, Kim In Kwon, dan masih banyak lagi.
Secara khusus, aktor Kim Jung Hyun menarik perhatian pada hari ini karena ini adalah pertama kalinya dalam 5 tahun. Seperti yang telah kita ketahui, sebelumnya, Kim Jung Hyun terlibat skandal yang membuatnya harus rehat sejenak dari dunia hiburan untuk melakukan perenungan diri. Sehingga, setelah selama 5 tahun hiatus, sejak konferensi pers untuk drama MBC ‘Time’ pada tahun 2018, aktor tersebut telah kembali ke MBC. Kali ini, Kim Jung Hyun hadir dalam konferensi pers drama terbarunya yang berjudul ‘Kokdu: Season of Deity’.
Sepanjang acara digelar, Kim Jung Hyun menunjukkan sikap yang jauh berbeda dari sebelumnya. Tentu saja penggemar menyadari itu dan menyambut hangat kembalinya sang aktor dengan perubahan sikap yang ada. Selama konferensi pers untuk ‘Kokdu: Season of Diety’ digelar, Kim Jung Hyun menyapa pers dengan senyum tenang. Tak hanya itu, sang aktor juga membuat tanda hati yang lucu dengan lawan mainnya, Lim Soo Hyang. Dengan sikap yang hangat, Kim Jung Hyun juga berfoto dengan aktor lain dan juga dengan beberapa orang.
Terkait kembalinya ke dunia akting, Kim Jung Hyun juga mengungkapkan pemikiran yang tulus saat kembali ke MBC setelah 5 tahun. Dia memulai, “Saya menghabiskan beberapa waktu, bagi beberapa orang mungkin menganggapnya singkat, beberapa lainnya mungkin menganggapnya lama, tetapi saya menghabiskan sedikit waktu untuk merenungkan diri saya sendiri. MBC-lah yang pertama kali mengulurkan tangan hangat ke arah saya, dan karena itu hati saya sangat bersyukur. Saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk berterima kasih kepada direktur dan afiliasi MBC.”
Kim Jung Hyun melanjutkan pidatonya, “Aku mengalami banyak masalah pribadi dalam beberapa tahun terakhir, dan itu adalah waktu dan kesempatan bagiku untuk melihat ke belakang, memikirkan kembali tindakanku, dan menjadi orang yang lebih solid yang dapat menunjukkan citra yang baik.”
Kim Jung Hyun kemudian menambahkan, “Sejak saya memulai proyek ini, hingga sekarang, ada bagian kecil dari diri saya yang selalu khawatir bahwa saya akan menjadi gangguan bagi rekan satu tim saya, saya mungkin akan menyakiti rekan satu tim saya dari drama ini. Saya takut bahwa semangat dan usaha yang dituangkan rekan tim saya ke dalam drama ini akan sia-sia karena satu orang, orang seperti saya. Tetapi bahkan dengan ketakutan itu, saya mencoba yang terbaik untuk menunjukkan kerja keras saya, jadi tolong menganggap produksi ini dengan kebaikan.”
Drama ‘Kokdu: Season of Deity‘ sendiri tayang mulai 27 Januari pukul 9:50 waktu Korea dan tentunya di channel MBC. Penggemar Kim Jung Hyun jangan sampai melewatkan dramanya!